KILASBERITA.ID - Kegiatan chariti merupakan hal yang sudah sangat lumrah dilakukan oleh lembaga pengelola zakat nasional Rumah Zakat, tak terkecuali di Rumah Zakat cabang Bogor yang melaksanakan kegiatan pemberian sembako kepada dhu'afa hingga ke pedalaman.
Pada hari Senin 10/04/23 yang bertepatan dengan tanggal 19 ramadhan, tim dari rumah zakat bogor yang beralamat di Jl Pandawa Raya No 8, RT.05/RW.15, Bantarjati, Kec. Bogor Utara, Kota Bogor, mwluncur ke tempat penyaluran sembako untuk dhu'afa.
Sebanyak 5 (lima) orang relawan berikut Kepala Cabang ikut serta dalam ekspedisi penyaluran paket sembako untuk kaum dhuafa ini.
Baca Juga: Tinjau Seksi IV Tol Cisumdawu, Ridwan Kamil: Cisumdawu Tembus Cipali untuk Mudik Lebaran
Perjalanan dalam kegiatan yang melewati beberapa kecamatan antar Kota-Kabupaten Bogor yang berjarak sekitar 30 KM ini di tempuh dalam waktu sekitar 1 jam perjalanan memakai kendaraan sepeda motor.
Dalam perjalanan menuju lokasi terlihat pemandangan kebun dan gunung salak yang indah.
Perjalanan menuju titik lokasi pemberian sembako ini lumayan jauh dari jalur angkot yang biasa melintasi jalan raya daerah tersebut, waktu yang di butuhkan untuk menuju lokasi di tempuh sekitar 15 menit dengan berjalan kaki, disana baru terlihat perkampungan kecil yang tidak bisa diakses oleh kendaraan bahkan oleh sepeda motor sekalipun, karena harus melewati jembatan bambu yang sangat sederhana.
Baca Juga: Rekomendasi 100 kampus terbaik di Indonesia Versi EduRank 2023, Masih Bingung?
Tim rumah zakat menyalurkan paket sembako kepada keluarga duafa yang rumahnya sangat sederhana bahkan beberapa termasuk kategori tidak layak huni.
Kampung Legok Otong RT 02/04 tepatnya di perbatasan Ds. Sukawening dan Desa Petir yang sebagian masyarakatnya merupakan keluarga tidak mampu / dhu'afa.
Mereka merasa bahagia dan senang mendapatkan paket sembako yang diberikan oleh Rumah Zakat Bogor, dengan adanya paket sembako ini para penerima manfaat merasa sangat terbantu, karena selama beberapa hari kedepan mereka memiliki bekal untuk persediaan makan sahur dan berbuka puasa.
Baca Juga: Warga Kampung Nanggewer, Gelar Bukber dan Santunan Yatim Piatu
"Terimakasih rumah zakat dan para donatur yang sudah memperhatikan warga kami," ucap Uastadz Awal yang merupakan tokoh agama diwilayah tersebut.***
Artikel Terkait
Nonton Film Keramat 2 Caruban Larang Full Movie: Sinopsis dan Link Streaming
Ketua Panwascam Cariu Minta Update Data, Saat Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPHP Pemilu 2024
Rumah Zakat Salurkan Paket Berbagi Ifthor untuk Penunggu Pasien RS Marzuki Mahdi Bogor
Pemdaprov Jabar Siapkan 6.500 Tiket Bus dan 5.954 Tiket Kereta untuk Mudik Lebaran